Pengaruh Terapi Alquran Terhadap Penurunan Tingkat Stres Mahasiswa Keperawatan di PSIK UMI Makassar
Isi Artikel Utama
Abstrak
Stres merupakan reaksi tubuh akibat lingkungan sekitar yang dianggap membahayakan. Metabolisme dan sirkulasi darah menjadi terganggu jika kejiwaan merasa tertekan sehingga dapat menyebabkan kondisi sakit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi ayat-ayat al-Qur’an terhadap penurunan tingkat stres pada mahasiswa keperawatan dalam menyelesaikan skripsi di Universitas Muslim Indonesia. Jenis penelitian ini menggunakan quasi eksperimen dengan one group pre-post design pada 18 responden menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Uji statistik sample paired test menunjukkan nilai p = 0.042 dengan ? = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan tingkat stres mahasiswa yang menyusun skripsi di Universitas Muslim Indonesia mengalami penurunan dari 88,9% menjadi 66,7% setelah diberikan terapi ayat-ayat al-Qur’an. Kesimpulannya penelitian ini adalah ada pengaruh terapi ayat-ayat Al-Qur’an terhadap penurunan tingkat stres pada mahasiswa keperawatan dalam menyelesaikan skripsi di Universitas Muslim Indonesia dan terdapat perbedaan tingkat stres mahasiswa dalam menyusun skripsi di Univeristas Muslim Indonesia sebelum dan setelah mendapatkan terapi ayat-ayat al-Qur’an
Article Metrics
Metrik
Rincian Artikel

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the works authorship and initial publication in this journal and able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book).